Kamis, 27 Juni 2019

Gol Debut Escobar Menangkan PSIS di Lampung


PSIS Semarang meraih kemenangan perdana di partai tandang dengan gol perdana dari Silvio Escobar bagi Laskar Mahesa Jenar. Kemenangan diraih di markas tim yang baru saja merger, Perseru Serui Badak Lampung FC di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung pada hari Rabu 26 Juni 2019.

Menurunkan empat pemain asingnya bersamaan untuk pertama kalinya, PSIS langsung unggul cepat di menit ketiga melalui sontekan Silvio Escobar memanfaatkan umpan jauh dari sang kapten, Hari Nur Yulianto. Ini merupakan gol perdananya di Shopee Liga 1 musim 2019, uniknya gol tersebut tercipta ke gawang mantan timnya musim lalu yang sekarang sudah berubah nama dan markas tim. Di musim lalu Silvio Escobar bermain di Perseru Serui yang musim ini merger dan berganti nama menjadi Perseru Badak Lampung FC.

Setelah gol cepat dari Escobar permainan kedua tim menjadi lambat dan hanya menghasilkan peluang-peluang yang tidak begitu membahayakan masing masing tim. Skor akhir 0-1 untuk keunggulan Mahesa Jenar pun bertahan hingga peluit panjang ditiupkan wasit. Ini merupakan kekalahan kandang pertama dari Perseru Badak Lampung FC dan kemenangan tandang perdana bagi PSIS Semarang.

Pada laga selanjutnya, PSIS akan kembali bermain di kandang menghadapi Barito Putera pada hari Minggu 30 Juni 2019 di Stadion Moch Subroto Magelang mulai jam 15.30 dan hanya di siarkan secara streaming di vidiodotcom.

Susunan pemain Perseru BLFC vs PSIS Semarang:

PBL FC (4-2-3-1):

Daryono; Kurniawan, Yamashita, Zainal, Mustafa; Lestaluhu, Fernandinho; M Fahri, Akbar, Musafri; Torres.
Pelatih: Jan Saragih

PSIS Semarang (4-2-3-1):

Joko Ribowo; Wallace Costa, Rio Saputro/Fauzan Fajri, Safrudin Tahar/Soni Setiawan, Fredyan Wahyu; Mota Silva, Arthur Bonai; Bayu Nugroho, Shohei Matsunaga, Hari Nur Yulianto (C); Silvio Escobar/Komarudin.
Pelatih: Jafri Sastra.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar